Desa Wisata Kalilunjar adalah desa wisata yang terletak di Kecamatan Banjarmangu. Desa ini berbasis wisata alam dan buatan. Wisatawan dapat menikmati hamparan pemandangan dan rumah pohon di Bukit Asmara Situk (BAS). Di samping itu, BAS juga bisa dinikmati keindahannya di malam hari, karena tersedia fasilitas kamar penginapan.
Untuk urusan kuliner, di Desa Wisata Kalilunjar terdapat Tikako Cafe & Java Culinary. Selain menyajikan makanan untuk wisatawan, Tikako juga merupakan tempat yang asik untuk ber-selfie terutama pada malam hari. Di sian hari, wisatawan dapat menikmati kuliner sambil menikmati suasana segar dari gemercik Sungai Komprat. Arsitektur bangunan Tikako merupakan replikasi bentuk kapal yang unik, dipercantik dengan gemerlap lampu yang menambah suasana romantis di malam hari.





0 Komentar